Minggu, 26 Februari 2017

BERAMAL SEMASA LAPANG

Kondisi lapang adalah kondisi yang sejatinya mudah bagi kita untuk beramal. Lapang waktu, lapang jiwa, lapang harta, dan lapang kekuatan di antara kondisi paripurna jika kita mau mengisinya dengan amal shalih. Dalam kondisi lapang, amal yang terlahir akan sangat maksimal dan berkualitas tinggi.

Mengapa kita diingatkan dengan kondisi lapang?

Karena setiap manusia pasti akan mengalami kondisi sempit nan susah. Karena kondisi lapang tidaklah abadi. Karena kondisi lapang sering melenakan manusia.

Rasulullah shallallāhu ‘alaihi wa sallam bersabda,

تَعَرَّفْ إِلَي اللهِ فِى الرَّخَاءِ يَعْرِفْكَ فِى الشِّدَّةِ

“Kenalilah Allah di waktu lapang, niscaya Allah akan mengenalimu ketika susah.” (HR. Hakim)

Yang terpenting ternyata adalah karena Allah akan dengan mudah menemukenali hamba-Nya yang tersungkur kepada-Nya tatkala kondisi tidak lagi lapang, ketika dahulu di kondisi lapang ia sering berkhalwat kepada-Nya. Bersama mari optimalkan masa lapang kita.

Salam Ta’zhim,
Wido Supraha

Tidak ada komentar:

Posting Komentar